Apa Kata Dunia

Mencari Indikator Saham Terbaik

Alkisah ada seorang bapak dan anaknya yang hendak menjual keledai mereka di pasar. mereka pun menuntun keledai itu ke pasar.

ditengah jalan ada yang berkata " alangkah bodohnya kedua orang itu , punya keledai kok tidak di tunggangi? ". mereka berdua pun segera naik ke punggung keledai melanjutkan perjalanan ke pasar.

tidak jauh berjalan, ada lagi yang berkata " betapa kejamnya kedua orang itu, keledai yang badannya kecil dinaiki oleh dua orang" mereka pun merasa malu, akhirnya diputuskan sang anak saja yang duduk diatas kedelai karena badannya lebih ringan.

baru berjalan beberapa saat , ada yang berkata " dasar anak tidak berbakti, enak-enakan duduk diatas keledai, sedangkan bapaknya yang sudah tua dibiarkan berjalan kaki" sang anak pun merasa malu, dia menyuruh bapaknya yang naik di atas keledai.

berjalan beberapa saat, ada lagi yang menggosipkan mereka " bapak yang kejam, anak sekecil itu kok dibiarkan berjalan kaki, kasian sekali" sang bapak yang merasa malu segera turun, akhirnya mereka memutuskan bersama-sama menggotong keledai itu sampai kepasar untuk menghindari gunjingan orang lain.

baru berjalan beberapa jauh, masih ada yang menggosipkan mereka " dasar bodoh , keledai yang sehat begitu kenapa digotong? biarkan jalan sendiri saja"

akhirnya mereka tidak jadi menjual keledai, karena tidak tahan mendengarkan perkataan orang-orang di sepanjang jalan.

jika semua tindakan yang kita lakukan hanya berdasarkan pada pikiran " APA KATA DUNIA ? " jika kita hidup dalam standar yang diciptakan orang lain, hidup akan sangat menderita.

demikian juga di dalam trading, dalam menyusun sebuah trading system, buatlah yang sesuai dengan personality kita masing-masing, jangan mengutak-atik indicator yang menjadi base dari keputusan kita karena ada indicator yang lagi HOT.

bulan ini banyak yang membahas alligator ,kita pun ikut menggunakan alligator, bulan depan ternyata ada orang yang mampu gain secara konsisten dengan menggunakan bollinger band, kita pun beralih dari alligator ke bollinger, 2 bulan kemudian ternyata RSI + MACD lebih mampu mendeteksi arah trend, kita pun melupakan bollinger band, dan beralih ke MACD.

Banyak Indicator TA yang bagus, tapi tidak semuanya cocok dengan kepribadian kita, sebuah indicator tidak menghasilkan gain yang konsisten, bukan berarti indicator tsb jelek, tapi karena personality kita tidak cocok dengan indicator tsb.

dalam menyusun trading system, jangan ikut-ikutan pada indicator yang banyak digunakan oleh orang lain, carilah indicator yang paling comfort bagi kita. jangan biarkan DUNIA yang menentukan apa yang bagus bagi kita, tapi kita sendiri yang memilih apa yang terbaik

Good Luck


Dapatkan Rekomendasi Saham komplit sejak beli sampai jual , dikirim real-time via BBM, WA, SMS, email & YM , untuk info selengkapnya silakan add PIN BBM kami : 5F65A10F , kirim email ke milisjsxtrader@yahoo.com atau SMS/LINE/WHATSAPP di 0819-3393-3317

Related Post