Reshuffle Portofolio


Belajar Menyusun Portofolio Saham Yang Profitable

Setiap kali melakukan pembelian saham, tentunya seorang trader saham akan berusaha untuk membeli saham dengan performance terbaik. berusaha untuk menyusun portofolio dengan saham yang berpotensi naik paling kencang.

namun dalam kenyataan, kadang saham yang dimiliki ternyata diam di tempat saja atau naiknya kurang kencang. sedangkan saham yang di skip malah naiknya lebih kencang. saat masih memiliki cash lebih kita masih mudah untuk membeli saham lain. namun saat semua cash sudah dipakai di sinilah dituntut kemampuan switching

namun semuanya kembali pada time frame masing-masing trader. jika anda adalah seorang long term investor, switching tidaklah terlalu penting. karena seorang investor memiliki waktu yang sangat panjang. memang bisa jadi saham yang sedang dipegangnya kurang bagus performancenya dalam 2-3 bulan, tapi diharapkan secara tahunan masih akan bisa memberikan hasil yang optimal.

namun bagi seorang swing trader, switching sangatlah penting . karena kita berusaha untuk gain sebesar-besarnya dalam tempo sesingkat-singkatnya. artinya kita berusaha agar setiap saham yang ada dalam portofolio adalah saham yang terbaik saat ini.

Apa itu milis rekomendasi saham jsx_trader? kenali lebih dekat di sini 

pola gerakan saham bergerak dalam pola kawanan. artinya saham yang sejenis cenderung akan bergerak bersamaan. sehingga langkah pertama adalah kita harus mampu mengelompokkan saham-saham berdasarkan kesamaan waktu kenaikannya. saham-saham ini bisa berada dalam 1 sektor, ataukah 1 group , bisa juga berada dalam sektor yang berbeda namun selalu bergerak bersamaan

setelah mengenali kelompok / kawanan yang ada. ini akan sangat memudahkan kita dalam memetakan pola gerakan di bursa. tugas berikutnya adalah mengenali kelompok apa yang sedang hot saat ini, yang kenaikannya di atas rata-rata market. saat ini saya lebih fokus pada pola gerakan kawanan daripada pola IHSG , karena pola kawanan lebih memberikan gambaran yang jelas tentang kondisi market.

setelah mengenali kawanan yang terbaik gerakannya, kemudian kita memilih anggota kawanan yang paling baik gerakannya. pemilihan saham individual ini berdasarkan karakteristiknya selama ini dan juga bagaimana chartnya saat ini

dengan cara pemilihan seperti ini kita akan memiliki portofolio dengan anggota "BEST OF THE BEST"

namun tidak selamanya pemilihan kita akan benar, kadang kita bisa saja masuk ke kelompok yang salah. ternyata kelompok saham lain yang naiknya lebih kencang. langkah yang paling penting adalah kita berani mengakui bahwa analisa sebelumnya telah salah. sebelum melakukan switching tentukan apakah memang masih ada potensi untuk naik lagi.

kadang tidak ada yang salah pada saham yang kita hold , sebenarnya masih ada potensi untuk naik, hanya saja kurang kencang sehingga terpaksa di tukar. karena prinsip utama trading bukan terbatas pada berhasil membeli saham yang naik, namun membeli saham yang kenaikannya paling kencang

Good Luck

SHARE THIS ARTICLE ON :




Dapatkan Rekomendasi Saham komplit sejak beli sampai jual , dikirim real-time via WA, SMS dan email , untuk info selengkapnya silakan WHATSAPP/ Telegram di 0819-3393-3317 atau email ke milisjsxtrader@yahoo.com analisa saham fundamental, analisa saham teknikal, grup belajar saham, konsultasi saham, profit konsisten, psikologi trading, rekomendasi saham, saham nyangkut, screening saham, Trading yang benar, ulasan saham




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Post