Hopeless Trading


Mengendalikan Psikologi Saat Bermain Saham

Apakah penyebab stress? salah satu penyebabnya mungkin karena kita tidak berhasil mendapatkan apa yang di inginkan, atau hal berjalan tidak sesuai dengan ekspektasi kita. kita sudah sangat mengharapkan sesuatu, namun tidak juga kunjung tercapai.

semakin tinggi harapan kita, saat tidak tercapai, akan memberikan tingkat stress yang semakin besar.

demikian juga halnya dengan trading saham. mungkin bagi sebagian orang, trading sangat menegangkan bagus untuk latihan jantung. mungkin juga untuk sebagian orang trading adalah pekerjaan yang sangat memusingkan.

semakin besar ketergantungan pemasukan seseorang dari keuntungan saham, pastilah tingkat stress lebih tinggi. bandingkan seorang full time trader dengan seorang yang hanya trading for fun. orang yang membeli saham hanya untuk mendapatkan penghasilan tambahan

pertanyaan nya, mana kah yang akan mampu membuat keputusan trading secara rasional, orang yang stress/takut loss atau orang yang trading dengan relax ?

itulah sebabnya pada saat anda memutuskan untuk menjadi seorang full time trader, jangan hanya berdasarkan performance 1 tahun saja, pada saat mendapatkan untung yang lumayan banyak. harus di ingat , bahwa market tidak selamanya bagus. dan jangan memperhitungkan penghasilan bulanan seorang trader adalah dari keuntungan bulan tersebut.

untuk bisa menggantungkan penghasilan dari saham, kita harus menggunakan perhitungan penghasilan bulanan adalah 1% dari total modal. jadi tidak perduli pada bulan tersebut anda berhasil untung banyak atau kah loss lumayan besar. penghasilan selalu konsisten 1% dari total modal.

jadi terlebih dahulu hitung berapa kebutuhan kita setiap bulan nya, kebutuhan ini relatif untuk masing-masing orang tergantung gaya hidup. kemudian angka tersebut dikalikan 100. inilah modal minimal yang harus dimiliki jika anda memutuskan untuk menjadi full time

mengapa kita harus memiliki modal 100 kali lipat dari kebutuhan bulanan?
ini agar kita bisa trading tanpa beban, jangan sampai kita trading dengan kekhawatiran tidak mampu membayar biaya bulanan, tidak mampu membayar uang sekolah anak dll.

100 kali lipat itu sama dengan 8 tahun, bisa lebih cepat habisnya jika kita mengalami losing streak dan tidak konsisten terhadap money management, loss lebih besar dari jatah seharusnya. pada saat modal kita tersisa tinggal 50% , pada saat itulah harus mulai mempertimbangkan untuk mencari usaha lain, karena mungkin trading memang tidak cocok untuk kita

dengan prinsip seperti ini, kita bisa trading dengan tenang, melihat chart tanpa tekanan apa pun. trading tanpa harapan apa pun, hanya berusaha menangkap sinyal yang muncul sebaik-baiknya

bedakan antara harapan dengan target. target adalah hasil yang berusaha kita capai setelah melakukan semua hal yang diperlukan untuk mencapainya. seperti konsisten melakukan screening saham untuk mencari peluang, memperbaiki trading sistem, mempelajari karakter saham, menganalisa kesalahan trading di masa lalu, melakukan transaksi sesuai dengan penerapan money management.

sedangkan harapan adalah menginginkan sesuatu hasil dengan berdasarkan asumsi atau keinginan saja. misalkan setelah analisa yang mendalam, kita menyimpulkan saham ADHI akan memiliki target price di 4000, sehingga kita melakukan pembelian di 3500. selanjutnya kita tinggal duduk manis menunggu ADHI menyentuh 4000 agar kita bisa take profit. ini bisa dikategorikan sebagai harapan.

apakah ADHI akan bergerak ke 4000 hanya berdasarkan garis target yang dibuat oleh seorang trader?

tidak ada salahnya membuat analisa tentang target price , yang salah adalah menaruh harapan berlebihan untuk target price tersebut. setelah kita menetapkan target price masih banyak hal yang harus dilakukan lagi. seperti mengawasi kekuatan trend sampai target price, dan mengambil action seperlunya sesuai dengan perubahan kondisi yang terjadi.

mulai lah trading tanpa beban, tanpa harapan yang berlebihan, agar kita bisa melihat market dengan jelas, pada saat uang bukanlah tujuan utama dari trading, pada saat itu biasanya uang akan mengalir dengan sendirinya

Good Luck


Dapatkan Rekomendasi Saham komplit sejak beli sampai jual , dikirim real-time via BBM, WA, SMS, email & YM , untuk info selengkapnya silakan add PIN BBM kami : 5F65A10F , kirim email ke milisjsxtrader@yahoo.com atau SMS/LINE/WHATSAPP di 0819-3393-3317

Related Post