Out of The Box


Berpikir Kreatif dalam Merancang Trading Sistem Saham


Mengapa hampir semua anak SD di indonesia, jika disuruh menggambar pemandangan, hasilnya akan seperti di atas? gambar 2 gunung, ditengahnya ada matahari , trus di kaki gunung ada sawah dan ada 1 rumah di pinggir sawah.

seakan-akan kita pada saat kecil hanya memahami jika konsep pemandangan hanyalah terbatas pada gambar gunung saja. dan kita tidak terdorong untuk mencoba menggambar pemandangan dengan model lain.

kadang kita saat diajarkan sesuatu, kita secara tidak sadar akan menerima bahwa itulah cara paling benar untuk menjalankan, apalagi jika ternyata orang lain pun mengajarkan hal yang kurang lebih sama, kita akan semakin yakin dengan metode kita, dan tidak berpikir lagi untuk menggunakan cara yang lain.

Sama halnya dalam bermain saham, kita harus berhati-hati dengan "kelompok" kita, orang-orang yang menjadi teman diskusi kita tentang saham, apalagi jika kita adalah pemain saham baru yang masih buta sama sekali tentang saham. bisa diibaratkan kita adalah kertas kosong, bagaimana metode transaksi kita, indikator apa yang akan kita gunakan, bagaimana tingkat toleransi risk kita, bagaimana reaksi kita menghadapi perubahan market dll, sebagian besar akan dibentuk berdasarkan pola "kelompok saham" kita.

karena sebagai pemain saham baru, kita akan cenderung "copy-paste" apa yang menjadi kebiasaan teman-teman kita, coba perhatikanlah bagaimana pola transaksi teman-teman main saham kita, anda akan sadar bahwa pola kita tidak akan jauh berbeda dengan mereka. jika anda beruntung berada dalam "kelompok" yang bisa trading dengan benar, selamat.

Hal ini tidak terbatas pada pemain saham baru saja, para pemain veteran pun, sulit untuk bertahan dari pengaruh kelompok, karena kita masih manusia biasa yang masih gampang terpengaruh oleh kelompok kita. sehingga kita harus selalu waspada pada siapa kita berdiskusi tentang saham.

selain lingkungan yang akan menentukan seberapa besar pengembangan diri kita, rasa puas terhadap kemampuan diri sendiri juga bisa merugikan diri kita, pada saat kita merasa kemampuan kita sudah sangat hebat, pada saat itu secara tidak sadar kita telah memberikan limit untuk kemajuan teknik kita. bahwa disanalah adalah kemampuan terbaik kita. usahakan kita bisa selalu berpikir di luar batasan umum yang dipakai orang lain. jangan membuat batasan untuk kemampuan diri kita sendiri

YOU DON'T HAVE TO TRY THINKING OUT OF THE BOX, JUST THINK LIKE THERE IS NO BOX

Good Luck


Dapatkan Rekomendasi Saham komplit sejak beli sampai jual , dikirim real-time via BBM, WA, SMS, email & YM , untuk info selengkapnya silakan add PIN BBM kami : 5F65A10F , kirim email ke milisjsxtrader@yahoo.com atau SMS/LINE/WHATSAPP di 0819-3393-3317

Prediksi

Gambar di samping adalah iklan anti-judi dari pemerintah singapura yang diluncurkan sebelum piala dunia dimulai, tujuannya sebenarnya baik, hendak memperingatkan kepada masyarakat tentang bahaya judi, bahwa yang paling merasakan akibatnya kadang adalah orang-orang terdekat penjudi.

Tapi ada satu kesalahan kecil dari iklan itu, ternyata yang menang adalah jerman. ini pastilah kebetulan yang sangat tidak disengaja, dari seluruh peserta piala dunia, mungkin creator iklan itu asal comot saja salah satu negara unggulan. jika mereka dari awal sudah bisa memprediksi siapa yang akan menang, mungkin mereka sendiri akan ikut bertaruh

sekarang coba kita bayangkan, jika iklan ini tidak disebutkan merupakan iklan anti-judi, mungkin saat ini creator iklan itu sudah dipuji-puji, karena berhasil menebak dengan tepat siapa pemenang piala dunia.

kadang kita akan menjumpai hal-hal seperti ini, dimana ada orang yang tiba-tiba terkenal karena ramalannya yang benar, padahal mungkin saja sebelumnya orang tersebut sudah banyak sekali mengeluarkan ramalan-ramalan, hanya kebetulan saja ramalan terakhirnya yang benar. dan tiba-tiba orang tersebut dipuji karena ketepatan analisanya, dan bahkan menjadi bahan referensi bagi orang lain. konyol bukan?

hal demikian juga kadang terjadi di bursa saham, kadang ada orang yang kebetulan pernah merekomendasikan satu saham tidur, dan ternyata beberapa bulan kemudian saham itu tiba-tiba naik, biasanya orang ini akan langsung menjadi pusat perhatian, dan banyak orang yang akan menunggu rekomendasi saham berikutnya.

saya tidak bermaksud menyatakan bahwa tidak ada orang yang bisa memberikan prediksi yang bagus, saya banyak mengenal master saham yang mampu memberikan prediksi saham yang akurat secara konsisten. yang hendak saya ingatkan kepada anda adalah berhati-hati pada rekomendasi yang belum mempunyai track record yang panjang.

jika ada 10 prediksi yang dikeluarkan, pastilah ada 1 yang benar, praktek yang kurang bagus adalah kadang 9 prediksi yang salah tidak pernah di ungkit lagi, sedangkan pada saat prediksi benar, orang tersebut sibuk mengingatkan semua orang, membanggakan hasil prediksinya yang akurat.

Memang adalah hal yang wajar kita berusaha menutupi rasa malu dengan tidak mengungkap kesalahan prediksi, ini kembali kepada anda sekalian pada saat mengikuti rekomendasi saham seseorang, perhatikanlah track recordnya, jika pemberi rekomendasi selalu mengungkit-ungkit kebenaran prediksinya di masa lalu tapi tidak pernah mengungkit prediksi yang salah, kita malah harus lebih waspada, karena bagaimanapun yang dipakai adalah uang kita sendiri.

Pada akhirnya jika anda hendak mengikuti rekomendasi seseorang, selalu kritislah , jangan asal mengikuti rekomendasinya, termasuk juga rekomendasi yang milis jsx_trader berikan, gunakanlah selalu money management dalam pembelian. agar resiko kita akan terkendali

Good Luck


Dapatkan Rekomendasi Saham komplit sejak beli sampai jual , dikirim real-time via BBM, WA, SMS, email & YM , untuk info selengkapnya silakan add PIN BBM kami : 5F65A10F , kirim email ke milisjsxtrader@yahoo.com atau SMS/LINE/WHATSAPP di 0819-3393-3317

Chain Reaction


Mewaspadai Kesalahan Umum yang Sering dilakukan Trader Saham

Kadang Sebuah Kesalahan/kegagalan dapat menjadi pemicu bagi kegagalan selanjutnya, seperti kekalahan telak brasil terhadap jerman beberapa waktu lalu, secara skill mungkin kedua tim hampir seimbang. dalam 10 menit pertama kedua tim bermain sama kuatnya. keadaan mulai berubah saat jerman berhasil mencetak gol.

ketinggalan 1 gol mungkin brasil masih cukup percaya diri untuk mengejarnya, tapi saat satu demi satu gol jerman bersarang di gawang mereka, pastilah mental para pemain akan runtuh. semakin ketinggalan, permainan mereka akan semakin terbebani, yang akibatnya jerman semakin leluasa menguasai pertandingan. bagaimanapun profesionalnya seorang pemain ketinggalan 5-0 dalam waktu 30 menit pasti berpengaruh Terhadap kondisi mental

Sama juga halnya dalam main saham, kita kadang bisa menghadapi losing streak , Dan umumnya losing streak ini kadang di picu oleh sebuah transaksi yang salah, saat menderita loss yang di luar perkiraan, kadang kita jadi emosi, berusaha secepat mungkin untuk menutupinya, akibatnya malah transaksi kita berikutnya sudah bukan berdasarkan analisa yang mendalam. Dan cenderung transaksi seperti ini hanya akan berakibat loss lagi.

Semakin banyak transaksi kita yang rugi, kita akan semakin kalap, semakin panik, semua teori analisa sudah dilupakan, kita akan cenderung mencari saham yang "sepertinya" bisa naik paling banyak dalam tempo sesingkat-singkatnya.

Demikian juga kebalikannya, kadang kita bisa juga mengalami winning streak, saham apapun yang kita beli selalu gain, Jadinya kita menjadi terlalu percaya diri, mulai membeli lebih banyak dari pembelian normal, dan bahkan menyuntikkan modal tambahan, karena sepertinya gampang sekali cari uang di bursa, sampai saat market tiba-tiba berbalik arah dan menyapu semua gain yang sudah kita kumpulkan. Mungkin bukan hanya kembali ke modal awal, tapi bisa saja modal kita jadi minus dibandingkan sebelumnya.

Pengendalian mental adalah salah satu hal penting yang harus dikuasai seorang pemain saham, kita harus selalu waspada menghadapi setiap kondisi. Pada saat menderita loss, kita harus menjaga agar itu bukan sebuah awal dari losing streak, sehingga dalam setiap transaksi kita harus mengukur dengan seksama potensi kerugiannya, agar jika kita ternyata loss, itu tidak akan sampai menghantam kepercayaan diri kita.

Saat loss kita jangan berusaha mencari saham apa yang bisa segera menutupinya, tapi berusaha untuk mencari tahu apa kesalahan kita agar lain kali jangan sampai terulang lagi. Pada saat kita loss lagi pada transaksi berikutnya , mulailah waspada, segera cari tahu apakah loss kali ini karena market yang jelek ataukah kita masih terpengaruh oleh loss dari transaksi sebelumnya. Biasanya jika mulai loss 3 kali berturut-turut, saya mulai mengurangi bobot pembelian, karena artinya ada sesuatu yang salah dan harus segera di review.

Saya biasa menggunakan losing streak sebagai patokan reversal trend, pada saat saya sudah loss 5 kali berturut-turut artinya tidak lama lagi trend akan berbalik arah, meskipun belum ada indikator yang memberi sinyal , tapi ini adalah tanda awal, dan kita harus segera mempersiapkan diri.

Saat mengalami winning streak, kita juga harus waspada, karena ini adalah saat terlemah seorang trader, pada saat terlalu percaya diri , kadang kita cenderung akan melakukan kesalahan konyol. Dalam winning streak saya memang selalu memperbesar porsi pembelian, tapi tingkat kewaspadaan juga harus lebih diperbesar. Dan kita harus selalu siap menutup posisi saat ada sinyal reversal.

Perhatikanlah setiap transaksi kita, waspadai selalu agar transaksi itu bukan menjadi awal dari sebuah losing streak

Good Luck


Dapatkan Rekomendasi Saham komplit sejak beli sampai jual , dikirim real-time via BBM, WA, SMS, email & YM , untuk info selengkapnya silakan add PIN BBM kami : 5F65A10F , kirim email ke milisjsxtrader@yahoo.com atau SMS/LINE/WHATSAPP di 0819-3393-3317

Timing


Menentukan Kapan Waktu Beli / Jual Saham

Menjadi seorang Full Time Trader bukan berarti kita harus selalu aktif jual/beli saham, harus selalu memegang posisi. Dengan menjadi seorang FTT artinya kita harus lebih profesional dibanding trader yang menjadikannya sebagai penghasilan tambahan.

kita hanya akan melakukan transaksi jika peluang untuk gain cukup besar, jika market sulit diprediksi kita harus menyesuaikan besaran pembelian kita dan jika ternyata kemungkinan untuk loss lebih besar, lebih bijaksana kita menunggu peluang berikutnya saja

Main saham adalah permainan probabilitas, tidak ada seorang pun yang bisa menebak dengan benar arah market selanjutnya, kita menggunakan TA hanya sebagai alat bantu untuk mendapatkan gambaran kondisi market saat ini, untuk membantu kita mengukur tingkat resiko yang akan kita ambil.

Trading saham itu bukan hanya kegiatan jual-beli melulu, ada saatnya kita tidak melakukan transaksi apapun, ada saatnya kita hanya membeli sedikit saja untuk menguji market, dan ada saatnya kita membeli dengan agresif . semua penentuan timing ini kita dasarkan pada analisa kondisi market saat ini.

untuk penentuan besaran resiko yang diambil saya biasanya menggunakan variabel Dynamic Risk yaitu faktor resiko yang selalu berubah-ubah sesuai dengan kondisi market dan karakter individual saham.

untuk menjadi trader saham yang sukses, kita bukan hanya harus belajar "WHAT" stock to buy, tapi juga "WHEN" to buy dan "HOW MUCH" to buy

Good Luck


Dapatkan Rekomendasi Saham komplit sejak beli sampai jual , dikirim real-time via BBM, WA, SMS, email & YM , untuk info selengkapnya silakan add PIN BBM kami : 5F65A10F , kirim email ke milisjsxtrader@yahoo.com atau SMS/LINE/WHATSAPP di 0819-3393-3317

Related Post